Panda adalah seekor mamalia yang biasanya diklasifikasikan ke dalam keluarga beruang, Ursidae, yang hewan asli Tiongkok tengah. Panda Besar tinggal di wilayah pegunungan, seperti Sichuan dan Tibet. Pada setengah abad ke-20 terakhir, panda menjadi semacam lambang negara Tiongkok, dan sekarang ditampilkan pada uang emas negara tersebut.
Nama China-nya berarti "kucing-beruang," dan juga bisa dibaca dibalik tanpa mengubah arti. Ia dinamai panda di Barat karena mirip dengan Panda Merah, dan dulunya dikenal sebagai Beruang Belang (Ailuropus melanoleucus).
Panda Besar memiliki cakar yang ganjil, dengan "jempol" dan lima jari; "jempol" ini sebenarnya tulang-pergelangan tangan yang termodifikasi. Stephen Jay Gould menulis esai tentang topik ini, lalu menggunakan judul The Panda's Thumb untuk buku kumpulan esainya.
Panda Besar pertama kali dikenal di dunia Barat pada 1869 oleh misionaris Perancis Armand David (1826–1900). Panda Besar lama menjadi hewan favorit masyarakat, sebagian karena spesies ini lucu seperti bayi, mirip dengan boneka beruang hidup. Panda juga sering digambarkan sedang berbaring santai sambil makan bambu, bukan berburu, sehingga meningkatlah citranya sebagai hewan manis dan cinta damai.
Fakta Unik Tentang Hewan Panda :
- Panda merupakan hewan mamalia yang masih satu keluarga sama beruang dan panda merah.
- Panda biasa tinggal di wilayah pegunungan.
- Di China panda disebut xiongmao, sementara di Taiwan panda disebut maoxiong. Xiong adalah beruang, mao berarti kucing.
- Pada setengah abad ke-20 terakhir, panda menjadi semacam lambang negara Tiongkok, dan sekarang ditampilkan pada uang emas negara tersebut.
- Dahulu panda dikenal dengan sebutan ‘Beruang Belang’.
- Saudara dekatnya di keluarga beruang adalah Beruang Kacamata.
- Panda termasuk spesies yang terancam punah.
- Panda memiliki 1 jari jempol (yang diketahui adalah tulang pergelangan tangan) dan 5 jari lainnya.
- Panda menjadi hewan favorit masyarakat Tiongkok, karena lucu seperti bayi.
- Panda umumnya penuh perhatian dan sangat keibuan .
- Panda memiliki otak yang sangat kecil tidak jauh berbeda dengan burung unta.
- Panda besar beratnya antara 70-150 kg . Batas usia panda mencapai 30 tahun di penakaran dan 10-20thn di alam liar . Tinggi panda mencapai 150 cm.
Nah, itulah fakta yang unik hewan lucu yang satu ini, semoga dengan pengetahuan di atas dapat menambah wawasan anda mengenai makhluk hidup, Sekian dan terimakasih...